PemKab Sintang Gelar Operasi Pasar Guna Menekan Kenaikan Harga Sembako

Sintang – Pemerintah Kabupaten Sintang melalui Dinas Ketahanan Pangan dan Perikanan Kabupaten Sintang telah melaksanakan Gerakan Pangan Murah yang dimulai pada hari Selasa, 4 Maret 2025. Kegiatan ini berlangsung di Halaman Dinas Ketahanan Pangan dan Perikanan Kabupaten Sintang, dan akan dilaksanakan selama tiga hari berturut-turut, yakni hingga 6 Maret 2025. Gerakan ini dibuka mulai pukul 08.00 hingga 11.00 setiap harinya.

Sekretaris Daerah Kabupaten Sintang, Kartiyus, menyampaikan bahwa program ini bertujuan untuk membantu masyarakat, khususnya para ibu rumah tangga, memperoleh sembako dengan harga yang lebih terjangkau dibandingkan dengan harga pasar. “Gerakan Pangan Murah ini kami adakan untuk memberikan akses kepada masyarakat untuk membeli kebutuhan pokok dengan harga lebih murah, terutama bagi ibu-ibu yang seringkali merasakan kenaikan harga barang di pasar,” ujarnya.

Kartiyus menambahkan, selain Gerakan Pangan Murah yang sedang berlangsung, Pemerintah Kabupaten Sintang juga akan melaksanakan operasi pasar lainnya. “Minggu depan, Dinas Perindustrian, Perdagangan, Koperasi, dan Usaha Kecil Menengah Kabupaten Sintang juga akan menggelar operasi pasar. Kegiatan ini akan terus berlanjut hingga menjelang Lebaran, dengan frekuensi setiap minggu,” jelasnya.

Ia juga menyoroti rendahnya tingkat inflasi di Kabupaten Sintang pada bulan Januari dan Februari 2025, yang tercatat hanya 0,75 persen, angka yang paling rendah di Kalimantan Barat. “Kami bersyukur karena tingkat inflasi di Sintang sangat rendah. Ini adalah hasil kerja keras Tim Pengendalian Inflasi Daerah (TPID) yang terus menjaga stabilitas harga barang, terutama kebutuhan pokok seperti beras,” ungkap Kartiyus.

Menurutnya, keberhasilan pengendalian inflasi di Sintang merupakan bukti komitmen Pemkab Sintang dalam menjaga daya beli masyarakat. “Harga barang di Kabupaten Sintang jauh lebih murah dibandingkan kabupaten lain. Kami selalu waspada dan proaktif dalam mengontrol harga beras, karena ini merupakan kebutuhan pokok yang sangat penting bagi masyarakat,” lanjutnya.

Dengan adanya kegiatan ini, diharapkan dapat mengurangi beban ekonomi masyarakat, terutama menjelang bulan Ramadan yang seringkali diikuti oleh kenaikan harga sembako. Pemkab Sintang berkomitmen untuk terus melaksanakan berbagai upaya guna menjaga kestabilan harga dan memastikan kesejahteraan masyarakat.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *