www.zonakapuas.com.Sintang – Politik memang rumit dan penuh misteri hal ini tentunya terkait dengan manuvernya pihak DPD Partai Nasdem Sintang Ke DPC. PDI-P Sintang menimbulkan kesan bahwa Jarot -Askiman ingin pecah kongsi.
Hal ini pun dibuktikan dengan jarot mendaftarkan ke DPC PDI-P Sintang yang diwakilkan oleh Ketua DPD Partai NASDEM Sintang, H Herry Syamsudin dan di sambut baik oleh Jefrray Edward selaku Ketua DPC PDI-P Sintang(16/9/19) lalu.
“Ini memang sudah pecah kongsi, hal ini dikarenakan yang bersangkutan beliau(Askiman,red) sudah tidak mendaftar berpasangan dengan jarot. Jadi ini sudah membuktikan mereka tidak akan berpasangan lagi,ucap ketua DPD NASDEM Sintang, H Herry Syamsudin saat di temui oleh awak media zona kapuas.
Menurut Herry ia katakan dalam konteks praktis, langkah yang di ambil jarot merapat ke PDI -P menimbulkan kesan pecah kongsi dengan Askiman, Ini adalah langkah keinginan kami dari kepartaian sendiri bersama PDI- P membangun kekuatan agar calon dari masing- masing partai dapat menang dalam pilkada nantinya,katanya.
Namun untuk kandidat siapa yang menjadi calon wakil bupati, masih lakukan survei.
“kami sudah mengantongi tiga nama kandidat.Dan siapa yang ditetapkan nantinya sebagai wakil akan kami serahkan sepenuhnya ke Jarot untuk memilih siapa yang mendampinginya di pilkada 2020 nanti”ujarnya.
Namun pada intinya, calon yang kami siapkan harus menang, menang dalam hal untuk membangun Sintang yang lebih baik.tutupnya(ucok)
(Red. dx / Jurnalis. ucok)