www.zonakapuas.com.sintang-Kabupaten Sintang tahun ini dipercaya menjadi tuan rumah atas penyelenggaraan Musabaqah Tilawatil Qur’an (MTQ) ke-XXIX tingkat Provinsi Kalimantan Barat.
Media ini mengkonfirmasi koordinator Humas dan Publikasi yang juga Kepala Dinas Pemuda Olahraga dan Pariwisata Kabupaten Sintang Hendrika mengatakan ada dua jenis kegiatan lomba MTQ KE XXIX yaitu kegiatan lomba MTQ dan kegiatan non lomba MTQ, untuk kegiatan non lomba MTQ yaitu seminar rakerda LPTQ, pameran dan pawai tak’ruf, kegiatan tetap mematuhi anjuran protokol kesehatan karena kita harus selalu menjaga diri dan orang lain agar virus tidak menimpa diri kita dan keluarga kita sekitar.
Oleh sebab itu kami pun sudah berkoordinasi dengan dinas terkait yang akan menjadi panitia serta sudah rapat untuk tahap pematangan rencana MTQ sendiri”semua kami persiapkan baik administrasi dan segala ijin untuk acara MTQ nanti”.
Lanjut hendrika kita sudah mulai melakukan berbagai persiapan agar kegiatan berlangsung sesuai harapan, penyelenggaraan kita lakukan di beberapa lokasi yang berbeda dengan harapan dapat menjalankan protokol kesehatan mengingat saat ini pandemi covid-19 belum berakhir,” kata Hendrika.(27/8/2021)
Hendrika mengharapkan untuk nanti saat perlombaan sudah berlangsung masyarakat yang ingin menyaksikan untuk menggunakan masker dan menjaga jarak agar kita dapat memutus penyebaran covid 19.
Tidak lupa tambah hendrika, kami minta doa masyarakat agar acara lomba MtQ tahun ini berjalan dengan lancar serta adanya penundaan sesuai jadwal yang sudah disepakati.tutupnya