Pemilihan Kadus Sungai Runuk Kecamatan Ambalau, Diduga Adanya Kecurangan Dan Permainan Oknum

Www.zonakapuas.com.Sintang- Beranjak dari hasil akhir Pemilihan Kepala Dusun Sungai Runuk Di Desa Sakai Kecamatan Ambalau Kabupaten Sintang

Adanya indikasi kecurangan  hasil akhir pemilihan Kepala Dusun(Kadus) oleh oknum Camat Ambalau, Sebab dalam Pemilihan Kepala Dusun Yang mana pada tes seleksi pertama atas nama Lisa Yang tidak lulus pada seleksi berikutnya justru Direkomendasikan Menjadi Kepala Dusun oleh Camat Ambalau, Sememtara Yang Lulus dengan nilai tertinggi Tidak direkomendasikan, Demikian disampaikan Wandri Pranata  saat di konfirmasi oleh para Awak media Rabu 3 /06/2020 di kediamannya.

Dijelaskannya, ” Dari hasil seleksi yang saya dapatkan 75,25, itu adalah Nilai tertinggi, kemudian saya mengantar hasil kelulusan seleksi ke kantor Kecamatan, Kemudian Camat Ambalau mengatakan bahwa pendidikan Paket C yang saya miliki tidak resmi, sehingga disarankan harus meminta surat keterangan dari Dinas Pendidikan Kabupaten Sintang, Setelah surat tersebut dikeluarkan Dinas Pendidikan, ternyata yang direkomendasikan Camat Ambalau adalah Saudari Lisa Yang merupakan calon Seleksi yang gugur Pada seleksi pertama, Nah Saya merasa Hak saya di Rampas secara sepihak oleh Camat Ambalau yang membuat rekomendasi, tanpa pemberitahuan yang jelas, ungkap Pranata.

Maka dari itu saya akan gugat sampai kemana pun,  sebab dalam hal ini saya merasa di rugikan waktu dan materi, Bukan masalah Haus jabatan, akan tetapi harus sesuai prosedur dan  mekanisme yang berlaku sesuai dengan tahapan yang telah dibuat oleh panitia seleksi tegas Pranata.

Saat ini telah saya Layangkan Laporan ke Polres Sintang dengan tembusan Ombusdman, Bupati Sintang,  DPRD Sintang, Dinas Pemberdayaan Masyarakat Dan Pemerintahan Desa Kabupaten Sintang, Kecamatan Ambalau, dan Desa Nanga Sakai, sebab saya juga merasa ditipu, sebab saya berharap menjadi kepala Dusun di Sungai Runuk., Saya berkomitmen menjadi Kepala Dusun Bukan tanpa alasan, Sebab Dusun saya sangat perlu pemikir pemikir Muda untuk membangun Dusun dan Desa Sakai untuk lebih maju lagi, kata Pranata. ( cok.tim)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *