Sintang, ZonaKapuas.com – Tahun 2024 merupakan tahun politik. Yakni di tahun tersebut akan kembali dilaksanakan Pemilihan Umum (Pemilu) serentak, tak terkecuali pemilihan legislatif.
Kompetisi caleg ini pun menjadi bagian dari momentum banyak partai politik dalam mempersiapkan kader-kader terbaik untuk dapat meraih dukungan serta simpatisan masyarakat, agar dapat menjadi wakil rakyat.
Tak terkecuali Yohanes Rumpak, bakal calon legislatif dari Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) Sintang juga menyatakan bahwa dirinya akan maju pada pemilu legislatif 2024 mendatang.
Maka dari itu, ia memohon doa dan dukungan kepada masyarakat khususnya Dapil Sintang 1.
“Saya akan maju di dapil Sintang, mohon doa dan dukungannya,” ujarnya saat ditemui awak media usai memasukkan berkas pengajuan calon anggota DPRD Kabupaten Sintang, Kamis (11/05/2023).
Yohanes juga berharap PDIP yang menargetkan 2 kursi di Dapil Sintang 1 ini dapat terwujud. Kendati demikian ia juga mengaku dirinya memahami dan mengerti peta politik Dapil Sintang 1 tersebut. Di mana menurutnya bukan merupakan hal yang mudah untuk mendapatkan dukungan msyarakat.
“Saya paham dan kami mengerti bahwa Dapil Sintang 1 ini tidak mudah, karena partai-partai lain juga tentunya telah menyiapkan figur-fugur andalannya masing-masing,” ucapnya.
“Tapi kami yakin dan percaya dengan modal pengalaman kita di Pileg 2019 dan Pilkada 2020 lalu. Jadi, mohon doa restunya, semoga target 2 kursi dapat kita capai,” pungkasnya.
(***)