DPRD Sintang Apresiasi Aksi ASAS Tentang Kelangkaan Solar

Sintang, ZonaKapuas.com – Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Sintang apresiasi aksi damai yang dilakukan oleh Aliansi Supir Angkutan Sintang (ASAS). Senin, (05/09/2022).

Dalam aksi damai tersebut ASAS mempermasalahkan ketersediaan Solar di Kabupaten Sintang. Ketua DPRD Sintang, Florensiur Ronny menyampaikan rasa terkejutnya karena ASAS tidak menuntut karena adanya kenaikan BBM namun justru lebih menitik beratkan pada kelangkaan Minyak.

“Kita DPRD memberikan apresiasi kepada teman-teman yang tergabung ke dalam Asosiasi Supir Angkutan Sintang atau di singkat ASAS. Karena teman-teman ini dari awal sampai akhir pertemuan tidak ada satupun yang mengeluh karena kenaikan BBM. Tapi, teman-teman lebih menitik beratkan berfokus pada kuota, di mana teman-teman ASAS ini merasa kesulitan untuk mendapatkan Solar,” Kata Ronny.

Apresiasi juga di sampaikan oleh Anggota DPRD lainnya, Senen Maryono dan Santosa. Yang mengatakan bahwa ASAS tidak mengeluh tentang adanya kenaikan harga BBM melainkan karena kelangkaan minyak Solar.

“Aliansi Supir Angkutan Sintang ini tidak mempermasalahkan kenaikan BBM. Tapi mempermasalahkan ketersediaan, terutama Solar. Dan distribusinya ke mereka tidak transparant. Artinya, supir-supir angkutan, truck, ekspedisi atau angkutan keperluan masyarakat sering tidak kebagian solah,” Kata Senen Maryono.

“Sama dengan yang disampaikan oleh teman-teman Anggota DPR lainnya. Kita sangat salut dengan ASAS ini, mereka datang tidak keberatan dengan naiknya harga BBM, tapi mereka lebih menitik beratkan keangkaan solar yang ada di Kabupaten Sintang. Karena memang BBM bersubsidi ini sudah menjadi hak mereka dan memang sopir-sopir ini membawa angkutan-angkutan yang menyangkut kebutuhan orang ramai seperti sembako dan lain sebagainya,” Ungkap Santosa.

Dalam penyampainnya DPRD Kabupaten Sintang juga menyampaikan komitmennya untuk dapat memberikan solusi akan kelangkaan soar tersebut.

“Kami juga komitmen, DPRD Kabupaten Sintang berkomitmen untuk segera memberikan solusi memanggil pihak-pihak terkait khususnya pertamina, kemudian teman-teman yang berkaitan dengan minyak ini,” Ungkap Florensius Ronny.

(***)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *